
Peringatan Hari Pangan Sedunia: SMP Marsudirini Santa Theresia Merayakan dengan Makanan Non Beras dan Non Tepung
Surakarta, 16 Oktober 2024 – Dalam rangka memperingati Hari Pangan Sedunia, SMP Marsudirini Santa Theresia Surakarta turut merayakan dengan mengajak seluruh siswa untuk membawa makanan non beras dan non tepung sebagai wujud kepedulian terhadap keragaman pangan.
Kegiatan dimulai dengan persiapan makanan oleh siswa bersama wali kelas masing-masing, di mana makanan ditata rapi di atas tampah. Suasana penuh semangat dan antusiasme terlihat ketika setiap kelas mempersiapkan tampilan makanan dengan kreativitas dan keceriaan. Salah satu siswa kelas 7, Mack, menyampaikan makanan yang dibawa berupa kentang, singkong, tempe, pisang, kacang tanah, dan edamame untuk dinikmati bersama.
Dilanjutkan dengan ibadah syukur yang dipimpin oleh Thomas Becket Gamma. C, S.S., M.M menjadi momen penting dalam perayaan ini. Dalam pesannya, Gamma menekankan bahwa makanan yang disediakan adalah wujud rasa syukur kepada Tuhan atas anugerah pangan yang beragam dan juga mengingatkan pentingnya menghargai berbagai jenis sumber pangan yang ada di sekitar kita, terutama sebagai upaya menjaga ketahanan pangan di masa depan.
Setelah ibadah, siswa kembali ke kelas masing-masing untuk menikmati makanan yang mereka bawa bersama wali kelas. Sebelumnya, masing-masing wali kelas menayangkan video edukatif yang memperkenalkan berbagai jenis makanan yang dapat menjadi alternatif selain beras dan tepung. Hal ini membuka wawasan baru tentang keanekaragaman sumber pangan. Sekolah berharap kegiatan ini dapat memberikan dampak positif, baik dari segi pengetahuan maupun sikap siswa dalam menghargai setiap bentuk makanan yang ada di dunia ini.
Perayaan ini tidak hanya menanamkan nilai syukur kepada siswa, tetapi juga membangun kesadaran akan pentingnya menghargai dan memanfaatkan sumber daya pangan yang lebih beragam, demi masa depan yang lebih berkelanjutan.
Share to :